KEGIATAN WORKSHOP PENYUSUNAN SER AQAS TAHAP II TAHUN 2020

Pusat Pengembangan Mutu Pendidikan Tinggi LPMPP UNY pada tanggal 24 sampai dengan 29 Agustus 2020 menyelenggarakan Workshop Penyusunan Borang Akreditasi Internasional tahap kedua bagi prodi-prodi yang akan menyusun borang akreditasi internasional melalui lembaga ASIIN dan AQAS. Kegiatan tersebut dibagi dua, yaitu tanggal 24-26 Agustus 2020 diperuntukkan bagi empat prodi peserta ASIIN dan tanggal 27-29 Agustus 2020 adalah workshop untuk empat prodi peserta AQAS. Rangkaian kegiatan tersebut bertempat di Ballroom Ki Hajar Dewantara UNY Hotel.

Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari kegiatan workshop tahap pertama yang diadakan di Hotel Phoenix pada tanggal 10-15 Agustus 2020 yang menghasilkan revisi kurikulum prodi yang berdasarkan Outcome-Based Education (OBE).

Kegiatan workshop penyusunan borang akreditasi internasional tahap kedua ini dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Universitas Negeri Yogyakarta yang dalam sambutannya meminta agar kegiatan dilakukan dengan sebaik-baiknya dan fokus supaya sesuai dengan target yang telah ditetapkan. Acara dilanjutkan dengan paparan hasil review kurikulum dan draft standar 1 - 3 oleh tim reviewer internal UNY.

Selama tiga hari masing-masing kelompok bekerja secara mandiri sesuai kelompoknya yang terbagi dalam prodi-prodi ASIIN yaitu Pendidikan Teknik Informatika (S1), Pendidikan Teknik Elektro (S2), Pendidikan Teknik Elektronika dan Informatika (S2), Pendidikan Teknik Mesin (S2) dan prodi-prodi AQAS terdiri dari Pendidikan Bahasa Inggris (S1), Pendidikan Bahasa Inggris (S2), Ilmu Pendidikan Bahasa (S3), Linguistik Terapan (S2). Di akhir kegiatan masing-masing prodi mempresentasikan hasil kerjanya dan menjelaskan kesulitan-kesulitan yang dihadapi dalam menyusun dokumen borang akreditasi internasional tersebut.

Pada tanggal 29 Agustus 2020, acara ditutup oleh Kepala Pusat Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi LPMPP yang sebelumnya disampaikan bahwa hasil workshop ini untuk standar satu sampai tiga telah mencapai 70% dan sisanya telah mencapai kurang lebih 30%. Sebelum acara berakhir panitia dan semua peserta menyusun serangkaian jadwal penyelesaian tugas untuk memastikan agar pengumpulan dokumen borang dan kelengkapannya dapat dilakukan sesuai target. Acara diakhiri dengan kesepakatan agenda kegiatan berikutnya, agar dokumen kegiatan dapat segera diselesaikan.

 

.