PEP BANDUNG DAN PEM AKAMIGAS LAKUKAN BIMTEK APPLIED APPROACH BERSAMA LPMPP UNY

Pusat Inovasi Pendidikan dan Pengembangan Pembelajaran (PIP3) LPMPP menyelenggarakan program Bimbingan Teknis Applied Approach (Bimtek AA) bekerja sama dengan Politeknik Energi dan Pertambangan (PEP) Bandung dan Politeknik Energi dan Mineral Akamigas, Cepu pada 5-9 September 2022 di Hotel UNY. Bimtek ini diikuti oleh 25 peserta yang terdiri atas 15 dosen PEM Akamigas dan 10 dosen yang berasal dari PEP Bandung.
M. Nur Rokhman, M.Pd., selaku Kepala PIP3 LPMPP UNY, dalam sambutannya menerangkan Bimtek AA merupakan kelanjutan dari program Peningkatan Keterampilan Dasar Teknik Instruksional (PEKERTI) yang sebelumnya sudah harus dilalui oleh dosen. Program tersebut dilatar belakangi oleh Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 03 Tahun 2020 tentang Standar Pendidikan Tinggi yang mengharuskan dosen untuk selalu meningkatkan kualitas belajar dengan mahasiswa. Hal ini sangat penting mengingat dosen merupakan komponen penting di perguruan tinggi dan berpengaruh pada kualitas lulusan. Dosen tentu harus selalu meningkatkan kapasitas dirinya di tengah tantangan zaman yang makin kompleks.
Bimtek AA diselenggarakan untuk merekonstruksi pengetahuan dan keterampilan dosen dalam merencanakan, melaksanakan, dan mengevaluasi pembelajaran yang mengaktifkan mahasiswa berdasarkan standar nasional perguruan tinggi. Materi yang disajikan di antaranya adalah etika moral dalam pembelajaran, manajemen mutu pembelajaran di perguruan tinggi, pengembangan kurikulum di perguruan tinggi, pendekatan konstruktivisme dalam pembelajaran, pengembangan bahan ajar cetak dan daring, penerapan penelitian tindakan kelas dalam pembelajaran, penilaian aspek keterampilan dan afektif, multimedia pembelajaran, penyusunan panduan praktikum, serta rekonstruksi mata kuliah. Bimtek yang diselenggarakan selama lima hari tersebut dibersamai oleh 16 narasumber yang telah tersertifikasi dan profesional di bidangnya. Pelaksanaan bimtek tersebut memberikan pengetahuan baru dalam proses pembelajaran yang harus menyenangkan dan sesuai dengan pembelajaran abad 21.
Pada akhir kegiatan Bimtek, Kepala Bagian Umum PEM Akamigas, Prasudjyana Gamarlap Saputra, S.T., M.T. mengutarakan bahwa dosen di lingkungan PEP Bandung dan PEM Akamigas harus selalu berkembang untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Upaya ini tentu berdampak pada peningkatan kualitas mutu perguruan tinggi yang harapannya juga akan diteruskan pada peningkatan jenjang karier dosen hingga guru besar. (Asyif)