Study Banding Departemen Pendidikan Umum FPIPS UPI ke Pusat MKU LPPMP

Jumat, 18 Desember 2015. Pusat Pengembangan MKU LPPMP UNY mendapat kunjungan dari Departemen Pendidikan Umum FPIPS UPI. Tim yang hadir terdiri dari 6 orang yang merupakan pimpinan dan dosen Departemen Pendidikan Umum FPIPS. Hadir dalam acara yang berlangsung mulai pukul 08.00 WIB tersebut adalah Dr. Sunarso, M.SI Ketua MKU, Dra. Sri Agustin Sutrisnowati, M.Si. Sekretaris MKU dan beberapa Dosen MKU UNY.

Menyambut tamu dari UPI Dr. Sunarso melalui sambutannya mengatakan bahwa pengelolaan MKU perlu mendapatkan perhatian khusus dikarenakan harus bekerjasama dengan dosen yang jumlahnya banyak dan dari lembaga yang berbeda, sehingga dari penentuan jadwal hingga honorarium bisa lebih lancar.

Dalam kunjungan ini salah satu topik yang dibahas adalah mengenai pengelolaan MKU di UNY dan UPI dalam Pendidikan Agama. Mata kuliah ini menjadi topik bahasan karena berkaitan dengan jumlah mahasiswa dengan agama masing-masing tiap tahun berubah, sedangkan jumlah dosen pada pendidikan agama tertentu jumlahnya mungkin tidak bisa meng-cover jumlah mahasiswa tersebut. "Pengelolaan MKU Pendidikan Agama punya tingkat kerumitan sendiri", ucap Dr. Marzuki,M.Ag yang ikut mengelola MKU Pendidikan Agama di UNY.