Pusat Pengembangan Karir ( PPK) LPPMP UNY bekerja sama dengan Mahasiswa Pasca Sarjana UNY mendapatkan Hibah Program Tracer Study Perguruan Tinggi 2012

Surat keputusan Direktur pembelajaran dan Kemahasiswaan DIKTI NO:0771/E3.2/SPPK-Tracer Study/III/2012 tentang Penetapan Pemberian Hibah Program Tracer Study Pada Pergurun Tinggi  yang menetapkan Universitas Negeri Yogyakarta sebagai salah satu  penerima hibah dari 20 perguruan tinggi seluruh Indonesia. Pemberian hibah tersebut bertujuan memotivasi perguruan tinggi khususnya UNY untuk melakukan pendataan masa tunggu alumni dalam mendapatkan pekerjaan setelah lulus.

Pusat Pengembangan Karir ( PPK ) Universitas Negeri Yogyakarta bekerja sama dengan Mahasiswa Pascasarjana UNY di bawah naungan Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan ( LPPMP ) Universitas Negeri Yogyakarta , memenangkan program hibah tersebut dari Dikti. Hal ini sangat menggembirakan karena program kegiatan yang dilaksanakan oleh Pusat Pengembangan Karir UNY merupakan pusat layanan yang masih baru, sehingga diharapkan dengan mendapatkan dana hibah  program tracer study  2012 tersebut PPK dapat mengembangkan layanan tracer study dengan lebih baik.

Program Tracer Study ini menjadi salah satu program dari Pusat Pengembangan Karir ( PPK ) Universitas Negeri Yogyakarta, sedangkan program yang lain meliputi, Bursa kerja on line, Job Fair, Rekruitmen tenaga kerja yang dilaksanakan di kampus,  Pelatihan peningkatan kompetensi alumni dan mahasiswa, Penerbitan Majalah pusat karir, Promosi, Magang bagi alumni, Konseling kerja/karir, dan  sosialisasi kegiatan pusat karir kepada mahasiswa serta system online tracer study dengan Dikti . Langkah selanjutnya sesuai saran dari ketua LPPMP Prof.Dr Zuhdan Kun Prasetyo,M.Ed untuk segera melakukan koordinasi, Minta harsana,M.Sc selaku ketua Pusat Pengembangan Karir (PPK UNY) dan sekaligus Sebagai ketua Pelaksana tracer Study akan segera koordinasi dengan Tim Hibah Tracer study, Pusat penjaminan mutu, jajaran Rektor I, Fakultas dan Jurusan dengan harapan pelaksanaan tracer study yang selama ini dilaksanakan oleh masing-masing bagian bisa terintegrasi dengan baik. Dengan adanya Pusat Pengembangan Karir (PPK UNY) maka diharapkan  pelaksanaan tracer study dan data base alumni dalam memperoleh pekerjaan ini bisa disentralkan dan dalam satu koordinasi. Dengan demikian tidak terjadi overlapping data dan seluruh fakultas, jurusan maupun prodi yang ada di UNY bisa mengakses data dan memanfaatkan untuk keperluan pengembangan Institusi.

Tags: